Loading...
Cara Main Solo PUBG Mobile Dan Tips Memenangkan Solo vs Squad
PUBG Mobile 4 months ago Menik 100x Dilihat
Cara Main Solo PUBG Mobile Dan Tips Memenangkan Solo vs Squad

Hal paling seru dari PUBG Mobile adalah pemain bisa bertarung tanpa tim alias solo. Bermain secara solo ini memberikan kepuasan sendiri karena di sini kamu benar-benar bisa menguji kemampuanmu dalam bertarung. Nah, saat kamu memilih bermain menggunakan mode solo, kamu bisa bermain secara pure solo atau dengan squad random yang dipilihkan oleh sistem. 

Buat kamu yang ingin bermain secara solo, kamu bisa sangat fleksibel. Jadi ada beberapa pilihan di sini, antara lain:

  • Solo vs Solo - Kamu bermain solo melawan 99 orang lainnya dan kamu di sini bermain tanpa tim. 
  • Solo vs Duo - Kamu masih bermain sebagai solo player, yang mana nanti kamu akan berhadapan dengan tim duo. 
  • Solo vs Squad - Mode ini bisa dibilang cukup sulit untuk dikuasai karena kamu harus mengalahkan tim sehingga yang harus kamu andalkan di sini adalah dirimu sendiri. Bayangkan, kamu saat itu harus bermain dengan tim yang komposisinya sangat terstruktur. Tentu ini akan jadi sangat menantang. 

Bagaimana Cara Bermain Solo Vs Squad?

Dari semua mode solo di atas, pemain sangat menggandrungi mode Solo vs Squad. Pasalnya meskipun mode ini dinilai cukup sulit, tapi benar-benar menantang. Apa lagi kalau kamu berhasil memenangkan pertarungan ini sebagai solo player. Tentu jadi kebanggaan tersendiri buatmu. Selain itu, kamu ditantang untuk bermain cerdik dan strategis karena kamu harus bisa menembus lawan yang hadir dalam tim. Bayangkan saja, lawan memiliki komposisi mulai dari in-game leader, sniper, rusher dan lainnya. Sementara kamu harus memerankan semua peran ini sendirian. Tentu bukan hal yang gampang. Namun, kalau kamu ingin mencobanya, kamu bisa mencoba panduan berikut ini:

  • Setelah masuk ke game PUBG Mobile, kamu bisa pergi ke menu Mode yang ada di akun kamu. Biasanya letaknya ada di bawah tombol start. 
  • Setelah itu, kamu pilih mode yang diinginkan. Dalam hal ini kamu ingin bermain di mode klasik. 
  • Setelah itu, ada tombol icon bergambar orang. Kamu tinggal pilih apakah kamu ingin bermain melawan 4 orang dalam 1 squad, atau bermain melawan 2 orang dalam 2 squad (duo). Pilih sesuai kebutuhanmu. 
  • Kemudian kamu akan menemukan tombol auto matching di bagian atas Kamu tinggal hilangkan centangnya. Nah, dengan cara ini PUBG Mobile tidak akan mencarikanmu matching teman. 
  • Selanjutnya, kamu tinggal klik OK untuk bisa memulai permainan. 

Strategi Bermain Solo vs Squad 

Untuk bisa mendominasi pertarungan Solo vs Squad, dibutuhkan strategi yang jitu supaya kamu bisa overpower sepanjang pertarungan. Meskipun dalam hal ini kamu tidak punya tim backup, bukan berarti kamu akan dikalahkan oleh squad. Asalkan kamu menguasai skill mikro dan makro beserta menguasai elemen game, kamu memiliki kemungkinan besar untuk meraih Chicken Dinner. Berikut ini adalah sejumlah strategi yang bisa kamu terapkan:

Memilih Tempat Pendaratan Yang Jauh 

Langkah pertama yang harus kamu pertimbangkan adalah memilih lokasi pendaratan yang tepat. Karena dalam hal ini kamu bermain solo, maka kunci utama dalam bertarung di mode ini adalah surviving, alias bertahan. Bertarung secara agresif memang menggiurkan karena kamu bisa mengumpulkan kill dan jaga kamu bisa mendapatkan title dan naik level dengan mudah. Namun, pertimbangkan untuk menghindari pertarungan yang tak perlu dengan turun di lokasi yang lebih sepi. 

Selalu Bawa Granat Smoke 

Langkah selanjutnya yang wajib diperhatikan adalah dengan terus membawa granat smoke. Terdengar spele memang. Tapi sebenarnya granat smoke ini sangatlah berguna buat kamu yang ingin menyelamatkan diri dan mengelabui musuh. 

Kalau kamu sedang terhimpit di area terbuka, lemparkan granat smoke supaya kamu bisa mencari celah dan mengelabui musuh. Bahkan kalau kamu melempar granat ini dengan cara yang tepat, bukan tidak mungkin kamu bisa mendapatkan kill. 

Jangan Diam Di Satu Tempat 

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk menghindari serangan musuh dan menghindari pertempuran yang tidak perlu adalah dengan terus berotasi. Kamu wajib bergerak ke area yang lebih aman. Terutama selama berjalannya permainan, zona aman ini akan terus bergerak sehingga kamu harus ikut melakukan hal yang sama agar terhindar dari damage danger zone. Berbeda kalau kamu pasif dan memilih untuk bersembunyi di tempat yang sama. Tentu Saja musuh akan lebih mudah dalam menemukanmu sehingga kemungkinan untuk di serangan musuh jadi jauh lebih besar. 

Pilih Senjata Yang Tepat 

Pemilihan senjata memang sedikit ribet kalau kamu bermain sebagai solo. Namun, kamu bisa mengakalinya dengan mencari senjata yang fleksibel. Misalnya mengkombinasikan senjata SMG dan AR yang notabene sangat membantu dalam pertarungan jarak dekat, menengah dan jauh.

Nah, itulah sejumlah tips yang bisa kamu coba kalau kamu ingin memenangkan pertarungan Solo vs Squad. Tentunya penting sekali untuk beli UC PUBG Mobile di Jalur Langit. Kami hadir dengan paket PUBG Mobile murah dengan banyak promo dan tawaran seru kalau kamu download aplikasi kami di Google Play Store. Selain itu, kamu juga bisa bertransaksi via website kami secara instant. Untuk informasi seputar layanan dan produk, kamu bisa langsung akses halaman produk Jalur Langit